shadow
BACK TO TOP

Kamis, 22/12/2022 13:21 WIB

Lagu Spesial Raisa untuk Hari Ibu, Klipnya Libatkan Zalina

Pingkan Anggraini - detikHot
Lagu Spesial Raisa untuk Hari Ibu, Klipnya Libatkan Zalina Raisa merilis sebuah video musik dari lagunya yang bertajuk Jangan Cepat Berlalu. Lagu dan video musiknya dirilis untuk merayakan Hari Ibu.
Menurut keterangan pers yang diterima detikcom, Kamis (22/12/2022), Raisa ingin menggambarkan bahwa waktu sangat berharga bersama orang tersayang.
Tentunya hal itu berkaitan dengan tumbuh kembang anak perempuannya dan rasa pada Raisa saat menjadi ibu.
"Aku sadar banget betapa cepatnya waktu berlalu, dan suatu hari, akan ada kali terakhir untuk segalanya," kata Raisa.
"Membuat aku ingin hidup selambat mungkin, untuk menikmati setiap momen berharga bersama bestie aku Zalina," lanjutnya.
Perilisan video musik Jangan Cepat Berlalu ini bertepatan dengan Hari Ibu. Raisa ingin mengapresiasi peran semua ibu dan menyampaikan bagaimana pentingnya peran ibu dalam membangun pondasi anak.
Video musik Jangan Cepat Berlalu disutradarai oleh MIURA Films yang sebelumnya pernah menggarap klip Yura Yunita - Dunia Tipu Tipu dan NOAH - Yang Terdalam.
Pada video musik ini kemudian bercerita tentang bagaimana waktu berjalan dengan cepat. Bagaimana sosok seorang ibu melahirkan seorang anak.
Kemudian seiring waktu, sosok ibu menjadi nenek saat si anak tengah tumbuh besar dan mengemban tanggung jawab hingga dewasa.
Lalu pada akhir video terdapat real footages Raisa dengan anaknya, Zalina.
Mereka tampak bercengkerama, dan juga potongan suara Zalina berbicara ke Raisa.

[Gambas:Youtube]




(pig/dar)
KOMENTAR