Rabu, 06/09/2017 08:45 WIB
Raisa Dinikahi Hamish Daud, Netizen Ajak Nikah Isyana Sarasvati
Desi Puspasari - detikHot
Raisa sudah bahagia menyandang status sebagai istri Hamish Daud. Seiring dengan #patahhatinasional pun menggema dikalangan netizen.Ada saja cerita unik di balik pernikahan Raisa dan Hamish. Saat netizen merasa patah hati sang idola menikah dengan Hamish Daud, ada juga yang netizen yang langsung beralih merayu Isyana Sarasvati.
Isyana memang sempat digadang-gadang akan menyaingi Raisa dari segi karier sampai kecantikan. Setelah Raisa sah dipinang Hamish Daud, media sosial penyanyi yang populer dengan lagu 'Tetap Dalam Jiwa' itu diberondong dengan ajakan menikah.
"Teh, nikah sama ku kuy..," ajak akun p*d*tk**l dilihat detikHOT, Rabu (6/9/2017).
"Kita berdua kpan nih.. mba Raisa nya udh nikah kok kita belum:((?," tulis f**hh*_r*m*dh*n.
"Kapan atuh kita nyusul raisa @isyanasarasvati hahaha," lanjut akun *n*y18.
"Km ga iri sama raisa ? #kitakapan,"timpal akun I**nk.
Raisa dan Hamish Daud tampak bahagia setelah melangsungkan akad nikah Foto: Asep Syaifullah/ detikHOT
|
Isyana dan Raisa menjadi penyanyi yang bisa dibilang banyak digemari oleh kaum Adam. Selain cantik, keduanya memiliki suara 'emas'.
Keduanya semakin terlihat kompak saat berduet dalam lagu 'Anganku Anganmu'. Bahkan ada netizen yang sampai meminta tolong Walikota Bandung, Ridwan Kamil untuk menjodohkannya dengan Raisa.
"Behh edan @igpersib pak bisa tolong jodohin admin @igpersib sama teh isyana ga?@ridwankamil," pinta akun bl*.bl**s.r*fk.
Jadi, sekarang sudah move on dari Raisa dan siap nih untuk merebut hati Isyana Sarasvati?
(pus/wes)
Artikel Terkait
-
Sabtu, 11/01/2025 08:00 WIB
Lirik Lagu Begitulah Cinta - Ahmad Dhani feat Raisa
-
Sabtu, 28/12/2024 11:31 WIB
Raisa Andriana Tiba-tiba Minta Maaf, Kenapa?
-
Jumat, 27/12/2024 16:30 WIB
Cicip Sate Asin Pedas, Raisa Kaget dapat Daging Super Tipis
-
Sabtu, 21/12/2024 12:15 WIB
Gaya Kembar Raisa dan Dian Sastrowardoyo Pemotretan Bareng, Bikin Terpana
KOMENTAR