Rabu, 14/12/2016 13:00 WIB
Teka-teki Kisah Asmara Raisa
Mahardian Prawira Bhisma - detikHot
Muda, cantik dan memiliki tahta mahkota dalam kariernya disandang oleh Raisa. Pemilik album 'Handmade' itu saat ini tengah menggenggam kesuksesan dalam karier bermusiknya. Lantas bagaimana dengan kehidupan asmara sang diva?Nama Keenan Pearce pernah hadir dalam kehidupan sang biduan yang sudah menelurkan tiga album yang sukses di pasaran itu. Foto-foto kemesraan antara Raisa dengan Keenan tampak menghiasi laman media sosial.
Foto: Dok. Instagram/raisa6690;mariophotographie
|
Penggemar terkadang menghubungkan lagu cinta milik Raisa dengan kisah asmara tertentu. Namun, bagi Raisa kehidupan pribadi sepertinya harus ditutup rapat dari publik. Media pun kesulitan mengorek mengenai kisah asmaranya. Hingga muncul nama baru, aktor Hamish Daud.
Lagi-lagi, semua itu hanya bisa diraba melalui interaksi kedua pihak di media sosial. Juga, dari lagu-lagunya.
Sejak merilis album terbarunya 'Handmade', banyak orang mengkait-kaitkan lagu yang berada di album tersebut menceritakan kisah berpisahnya sang penyanyi dari pria yang pernah mengisi hatinya. Misalnya pada lagu 'Usai di Sini' dan 'Biarkanlah' yang begitu melow dan sendu.
Foto: Dok. Instagram/raisa6690
|
Terlepas dari kisah-kisah yang tersirat dari lagu-lagunya, Raisa merupakan sosok yang cerita. Setidaknya, hal itu terlihat saat detikHOT melakukan pemotretan untuk Celeb of the Month edisi Desember 2016.
Apakah sosok Hamish Daud yang kencang disebut-sebut belakangan ini, telah mengubah "mood" kegalauan Raisa? Hanya sang diva yang tahu.
(mah/mmu)
Artikel Terkait
-
Sabtu, 11/01/2025 08:00 WIB
Lirik Lagu Begitulah Cinta - Ahmad Dhani feat Raisa
-
Sabtu, 28/12/2024 11:31 WIB
Raisa Andriana Tiba-tiba Minta Maaf, Kenapa?
-
Jumat, 27/12/2024 16:30 WIB
Cicip Sate Asin Pedas, Raisa Kaget dapat Daging Super Tipis
-
Sabtu, 21/12/2024 12:15 WIB
Gaya Kembar Raisa dan Dian Sastrowardoyo Pemotretan Bareng, Bikin Terpana
KOMENTAR